Minggu, 15 Agustus 2010

DIALOG BUPATI DENGAN TIM TKSK (TENAGA KESEJAHTERAAN SOSIAL KECAMATAN)




Link Artikel ini


SUKABUMI--Pembangunan kesejahteraan sosial tidak mungkin untuk dilaksanakan oleh sendiri akan teapi perlu mendapatkan dukungan dari berbagai pihak . pembangunan harus dilaksanakan secara sinergis antara pemerintah , dunia usaha dan masyarakat. salah satu upaya yang terus di hembuskan yaitu mengurangi secara signifikan peran – peran dominan pemerintah dan sekaligus membuka ruang-ruang baru bagi masyarakat untuk menjadi pelaku pembangunan . demikan dikatakan Bupati Sukabumi Drs . H. Sukamwijaya ,MM ketika menerima empat puluh orang TKSK (tenaga kesejahteraan sosial kecamatan ) yang didampingi oleh kepala Dinas Sosial Drs. H. Wahyu Utomo di Aula Pendopo Sukabumi(21/10)

lebih lanjut dikatakan Bupati Sukabumi bahwa pemerintah akan memposisikan diri bukan sebagai provider pembangunan tetapi sebagai fasilitator ,regulator dan pengendali.oleh kerena itu dengan dibentuknya TKSK oleh Departemen Sosial dapat di anggap sebagai wujud partisipasi sosial masyarakat sebab TKSK merupakan pelaksana pendamping sosial yang bisa menjembatani program depsos untuk menggerakkan masyarakat dan potensi kesejahteraan sosial lainnya.

Bupati Sukabumi berharap keberadaan TKSK di dapat mendukung pelaksanaan pendekatan anggaran berbasis kinerja (performance based budgetting ) yang membutuhkan pemetaan target sasaran sehingga diperlukan orang yang berada di lokasi sasaran . pemerintah daerah dalam kaitan ini dinas sosial akan membina dan mendayagunakan tksk dalam pembangunan kesejahteraan sosial. sehingga apa yang menjadi tujuan dari pembangunan kesejahteraan sosial yaitu mencapai kondisi kehidupan masyarakat yang sejahtera jasmani , rohani dan sosial sesuai dengan harkat dan martabat manusia dapat terwujud.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

TKSK Nyalindung. Copyright 2010 All Rights Reserved